Kentang goreng mendadak memenuhi Pantai East Sussex di Inggris tengara. Jelas, fenomena tak biasa itu membuat warga gempar.
Usut punya usut, peristiwa itu bukan terjadi tanpa sebab. Ternyata ada dua kapal kargo yang memuat kentang dan bawang bombay terdampar di sana, karena badai.
Diduga, kentang goreng atau french fries siap masak itu tumpah dari kontainer kapal kargo hingga akhirnya menyelimuti bibir pantai.
Joel Bonnici, seorang penduduk kota resor Eastbourne, yakin bawang mulai muncul di pantai pada hari Rabu minggu lalu. Beberapa penduduk pergi untuk membantu mengumpulkan kantong plastik untuk mengambil bawang dari sana.
Bonnici dan pasangannya, Trisha, sedang mendaki untuk melihat anjing laut di Falling Sands saat itu.
“Seperti yang telah dilakukan semua orang untuk membantu, kami memungut kantong bawang terakhir saat kami berjalan,” kata dia.
“Kami tidak menyangka akan berbelok dan melihat pemandangan baru berupa kentang goreng dan kantong kentang goreng yang membentang di pantai menuju mercusuar,” dia menambahkan.
Bonnici menggambarkan pantai tertutup pasir kuning seperti yang ada di pulau tropis.
“Kami berdua langsung memutuskan bahwa pendakian telah berakhir dan kami akan menghabiskan beberapa jam berikutnya untuk membersihkan sebanyak mungkin kantong plastik sampai terlalu gelap untuk melanjutkan. Keluarga lain juga melakukan hal yang sama dan senang melihat orang-orang bersatu untuk lingkungan,” kata dia lagi.
Kelompok lingkungan Plastic Free Eastbourne menyerukan lebih banyak sukarelawan pada Minggu, dalam sebuah unggahan di Facebook. Diketahui ada ribuan kantong keripik dan bawang di pesisir pantai.
“Anjing laut dan kehidupan laut lainnya sering salah mengira plastik sebagai makanan, terutama kantong plastik yang dapat terlihat seperti ubur-ubur di air,” kata kelompok itu.
Baca selengkapnya di
Relawan Dikerahkan
Bonnici menggambarkan pantai tertutup pasir kuning seperti yang ada di pulau tropis.
“Kami berdua langsung memutuskan bahwa pendakian telah berakhir dan kami akan menghabiskan beberapa jam berikutnya untuk membersihkan sebanyak mungkin kantong plastik sampai terlalu gelap untuk melanjutkan. Keluarga lain juga melakukan hal yang sama dan senang melihat orang-orang bersatu untuk lingkungan,” kata dia lagi.
Kelompok lingkungan Plastic Free Eastbourne menyerukan lebih banyak sukarelawan pada Minggu, dalam sebuah unggahan di Facebook. Diketahui ada ribuan kantong keripik dan bawang di pesisir pantai.
“Anjing laut dan kehidupan laut lainnya sering salah mengira plastik sebagai makanan, terutama kantong plastik yang dapat terlihat seperti ubur-ubur di air,” kata kelompok itu.
Baca selengkapnya di
