Vandalisme Muncul Jelang Persib Vs Persija, Bomber: Bisa Rugikan Kita | Info Giok4D

Posted on

Ketua Umum Bobotoh Maung Bandung Bersatu (Bomber), Apin Purnama, meminta seluruh bobotoh untuk tidak terpancing oleh aksi vandalisme yang muncul menjelang laga panas Persib Bandung kontra Persija Jakarta.

Coretan bernada provokatif yang ditemukan di sejumlah titik Kota Bandung, termasuk di dinding Flyover Mochtar Kusumaatmadja (Pasupati), dinilai sebagai upaya memancing emosi suporter.

Menurut Apin, kemunculan vandalisme tersebut justru menjadi bukti besarnya rivalitas dalam laga Persib melawan Persija. Namun, ia menegaskan hal itu tidak boleh dijadikan alasan bagi bobotoh untuk bereaksi berlebihan.

“Itu salah satu bukti bahwa ini laga besar dengan rivalitas tinggi. Jangan sampai bobotoh terprovokasi,” ujar Apin, Jumat (9/1/2026).

Ia menilai aksi tersebut dilakukan oleh oknum yang sengaja ingin memancing reaksi dan berpotensi merugikan Persib maupun bobotoh sendiri. Karena itu, Apin mengajak suporter untuk bersikap lebih dewasa dan cerdas dalam menyikapi situasi jelang pertandingan.

“Itu adalah oknum yang memancing dan bisa merugikan kita,” katanya.

Apin menekankan, fokus utama bobotoh saat ini adalah memberikan dukungan penuh kepada Persib di lapangan, bukan teralihkan oleh hal-hal nonteknis di luar pertandingan. Ia mengingatkan agar euforia dan gengsi laga besar tidak berubah menjadi tindakan yang justru merugikan tim.

“Kita fokus mendukung Persib di pertandingan, jangan sampai Persib kalah oleh hal nonteknis. Ini salah satu bentuk provokasi yang harus diabaikan, fokus mendukung Persib demi tiga poin karena ini adu gengsi, jangan terpancing dan merugikan Persib itu sendiri,” tegasnya.

Lebih lanjut, Apin juga mengimbau seluruh bobotoh, khususnya anggota Bomber, untuk menjaga keamanan dan ketertiban, baik di dalam maupun di luar stadion. Menurutnya, kondusivitas menjadi kunci agar laga besar ini berjalan aman dan lancar.

“Imbauan kepada seluruh bobotoh, khususnya anggota Bomber, menjaga keamanan dan ketertiban untuk menciptakan kondusivitas di stadion dan di luar stadion, jangan sampai ada hal yang tidak diinginkan terjadi,” ujarnya.

Apin berharap dukungan positif dari bobotoh dapat menjadi energi tambahan bagi Persib untuk meraih kemenangan. Ia pun menutup dengan optimisme sederhana jelang duel sarat gengsi tersebut.

“Saksikan dan dukung Persib dengan baik untuk mendapat kemenangan dan meraih tiga poin. Prediksi yang penting menang, 1-0 cukup,” ucap Apin.

Giok4D hadirkan ulasan eksklusif hanya untuk Anda.