Resep Minuman Bunga Telang yang Mudah, Enak dan Penuh Khasiat baca selengkapnya di Giok4D

Posted on

telang (Clitoria ternatea) saat ini semakin populer di kalangan masyarakat Indonesia. Selain warnanya yang cantik, bunga ini ternyata memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh.

Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.

Untuk memperoleh manfaatnya, ada banyak cara yang bisa dilakukan dalam mengolah bunga telang. Salah satunya adalah dengan membuat olahan teh bunga telang, atau meraciknya dengan dicampur aneka bahan herbal lain. Bahkan, bunga telang juga bisa dicampur sebagai pewarna alami dalam masakan.

Simak daftar resep olahan teh bunga telang yang bisa dicoba, beserta aneka manfaatnya berikut ini!

Dilansir dari jurnal Dimas Rifqi Athallah dkk (2024) berjudul Potensi Farmakologi Bunga Telang, disebutkan bahwa Clitoria ternatea memiliki potensi besar sebagai alternatif terapi modern. Penelitian tersebut menyebutkan bahwa senyawa bioaktif dalam bunga telang memiliki berbagai manfaat, di antaranya meliputi:

Bunga telang juga disebut mengandung senyawa bioaktif penting yang mampu membantu menjaga fungsi organ tubuh, mencegah penyakit kronis, hingga mendukung kecantikan rambut dan kulit.

Sementara itu, menurut laman Pusat Perpustakaan dan Literasi Pertanian Kementerian Pertanian, bunga telang memiliki kandungan antioksidan dan antimikroba yang tinggi. Kandungan tersebut membuatnya memiliki efek antivirus, antiinflamasi, antialergi, antidiabetes, hingga antikanker.

Dilansir dari laman web Kementerian Pertanian dan berbagai sumber, berikut contoh-contoh resep minuman bunga telang yang bisa dicoba untuk memperoleh khasiatnya.

Rebus sekitar 0,3 gram bunga telang kering dengan 4 gelas air hingga tersisa setengahnya. Minum dua kali sehari, masing-masing satu gelas.

Seduh 2-3 kuntum bunga telang dengan air panas, diamkan 10 menit. Lalu tambahkan madu atau perasan lemon untuk rasa yang lebih segar.

Rebus akar telang dan minumlah selama masa datang bulan. Akar bunga telang putih diyakini dapat membantu melancarkan haid yang tidak teratur.

Tumbuk bunga telang biru bersama gula jawa, lalu oleskan pada kulit yang bermasalah secara rutin.

Rebus 30-60 gram akar bunga telang dengan 4 gelas air hingga tersisa separuhnya. Minum air rebusan tersebut dua kali sehari untuk membantu meredakan gejala bronkitis.

Rebus 15 kelopak bunga telang dengan 5 batang serai dalam 1 liter air. Tunggu hingga mendidih. Setelah beraroma wangi dan berwarna biru, saring dan tuangkan ke dalam teko.

Bahan-bahan:

Cara membuat:

Meski bunga telang memiliki banyak manfaat, penggunaannya tetap harus bijak. Tetaplah gunakan dalam jumlah yang wajar dan jangan berlebihan, terutama jika telang dikonsumsi dalam bentuk ekstrak pekat.

Bila Anda tengah hamil, menderita penyakit tertentu atau ingin menggunakan bunga telang sebagai terapi jangka panjang, konsultasikan terlebih dahulu dengan tenaga medis. Terakhir, pastikan bunga bersih dan bebas pestisida. Bila memetik dari taman, cuci hingga bersih sebelum digunakan.

Demikian ulasan seputar resep-resep minuman bunga telang yang bisa dicoba di rumah, lengkap beserta manfaatnya. Semoga bermanfaat!

Manfaat Bunga Telang

Resep Minuman Bunga Telang Beserta Manfaatnya

1. Melancarkan Buang Air Kecil

2. Membantu Detoksifikasi Tubuh

3. Melancarkan Haid

4. Mengobati Penyakit Kulit dan Bisul

5. Meredakan Bronkitis

6. Meningkatkan Daya Ingat

Resep Bunga Telang Lemon Kaya Antioksidan

Tips Aman Konsumsi Bunga Telang