Di awal 2026, banyak yang mulai mencari prediksi tren fesyen yang bakal digemari sepanjang tahun ini. Prediksi tren ini bisa diaplikasikan sebagai inspirasi untuk padu padan gaya di berbagai kesempatan, mulai dari memilih outfit harian, baju Lebaran, hingga pakaian saat liburan.
Di tahun ini, Pinterest telah kembali merilis prediksi tren yang diperkirakan akan mendominasi sepanjang tahun 2026, termasuk untuk fesyen dan gaya interior. Prediksi ini disusun berdasarkan keyword yang paling banyak dicari dan menunjukkan peningkatan signifikan dari waktu ke waktu. Berikut rangkuman tren 2026 versi Pinterest yang patut diperhatikan.
Tren Fesyen 2026 versi Pinterest
Di tahun 2026, Pinterest memprediksi penggunaan bros, pin enamel, dan perhiasan ‘jadul’ bakal semakin digemari. Aplikasinya pun tidak kaku dan formal, melainkan lebih santai dan sesika hati, di mana berbagai bros dan pin tersebut banyak digunakan di berbagai elemen outfit. Mulai dari kerah kemeja, tas, sepatu, hingga dasi. Di 2025, tren ini pun terpantau mulai bayak digemari.
Warna biru dengan nuansa dingin atau cool blue diprediksi menjadi salah satu warna dominan di 2026. Pinterest menyebut Gen Z dan Millennial mulai mengadopsi warna ini untuk menciptakan kesan modern, bersih, dan futuristik. Keyword seperti ‘glacier aesthetic’, ‘icy blue’, dan ‘frosted makeup’ mengalami peningkatan pencarian.
Warna cool blue ini bisa digunakan dalam outfit, aksesori, interior ruangan, hingga make up. Nuansanya yang ringan dan cerah bisa dipilih sebagai alternatif dari warna netral dan pastel yang selama ini mendominasi tren.
Hampir senada dengan warna cool blue, gaya berikutnya yang diprediksi bakal booming adalah gaya celestial dengan sentuhan futuristik. Di tahun 2026, inspirasi estetika luar angkasa dan film fiksi ilmiah diprediksi akan banyak diadopsi dalam dunia fashion, makeup, hingga interior. Pinterest menyebut warna silver, hologram, dan material berkilau akan banyak digunakan. Gaya ini menghadirkan kesan unik dan dramatis, cocok bagi yang senang bereksperimen dengan fesyen.
Setelah bertahun-tahun didominasi gaya minimalis, 2026 menjadi momentum kembalinya estetika glamour yang maksimalis. Pinterest memprediksi jas oversized dengan bahu tegas, jaket funnel neck, dan perhiasan berukuran besar akan semakin populer.
Gaya ini banyak terinspirasi dari tren fesyen era 80-an dengan sentuhan modern. Keyword seperti ‘chunky belt’, ‘baggy suit’, dan ’80s luxury’ menunjukkan peningkatan signifikan. Warna emas, maroon, dan detail-detail vintage nan klasik bakal menciptakan tampilan yang mewah tanpa terasa ketinggalan zaman.
Warna-warna natural seperti khaki dan earth tone masih akan terus bertahan di tahun 2026. Pinterest melihat tren fashion bertema outdoor dan petualangan akan semakin digemari oleh Gen Z dan Millennial. Nuansa warna khaki dan gradasinya tersebut dapat diaplikasikan pada celana cargo, jaket utilitas atau jaket gorpcore, kemeja linen, hingga outfit dengan banyak kantong. Selain keren, tren fesyen ala outdoor ini juga fungsional dan cocok digunakan ke mana saja.
Penggunaan lace atau renda brokat diprediksi akan semakin populer di 2026. Tren ini sejalan dengan gaya fesyen coquette dan hyperfeminine yang semakin menjamur sepanjang 2025. Pinterest memprediksi renda tak hanya hadir pada blouse dan dress, tetapi juga diaplikasikan pada jaket, bandana, hingga aksesori kecil seperti phone case. Dipadukan dengan bahan satin, pita, dan warna pastel, tren ini menciptakan tampilan feminin, lembut, dan ‘youthful’.
Poetcore menjadi salah satu tren gaya berpakaian yang menarik perhatian. Terinspirasi dari penampilan penulis klasik, gaya ini identik dengan outfit yang mencerminkan gaya laid back, simpel, tapi tetap berkelas. Beberapa item yang bakal banyak digemari di antaranya adalah turtleneck oversized, blazer vintage, coat warna netral,sepatu loafer, serta tas selempang atau satchel bag.
Pinterest juga mencatat peningkatan pencarian untuk keyword seperti ‘poet aesthetic’, ‘poetcore’, ‘cape outfit’, dan ‘satchel bags aesthetic’. Gaya ini cocok bagi mereka yang ingin tampil dewasa, intelektual, dan tetap stylish dengan nuansa klasik yang elegan.
Tren 2026 juga memberi ruang bagi estetika yang lebih “gelap” untuk digemari banyakaorang. “Dark romantic” dan “vampire beauty” belakangan menjadi keyword yang semakin sering dicari di Pinterest.
Tampilan utama ala vampir ini mencakup kuku hitam pekat, smokey eye yang sedikit berantakan, rambut bergaya gothic romantis, serta sentuhan glossy untuk memberi kesan mewah. Estetika ini menonjolkan sisi misterius namun tetap elegan dan modern.
Selain fesyen, Pinterest juga memprediksi sejumlah gaya desain interior yang bakal booming di sepanjang 2026. Gaya minimalis yang dingin dan kaku disinyalir mulai ditinggalkan, beralih ke berbagai gaya yang lebih hangat dan ‘playful’.
1.Gaya Afrohemian
Pinterest memprediksi gaya Afrohemian akan banyak diminati di 2026. Gaya ini menggabungkan unsur Afrika dengan estetika bohemian yang santai. Beberapa item wajibnya adalah tekstil warna-warni, wall art tradisional, furnitur anyaman rotan, keranjang tangan, serta karpet berbahan serat alami.
2. Retro Fun
Tren dekorasi rumah selanjutnya adalah gaya retro fun yang memadukan gaya vintage ala ’80-an dengan konsep yang lebih modern. Elemen seperti garis-garis tegas, bentuk dekor yang unik, dan warna mencolok akan semakin sering digunakan. Meski terlihat playful, kunci dari gaya ini adalah keseimbangan. Motif yang berani bisa dipadukan dengan palet warna yang lebih tenang agar ruangan tetap terasa nyaman dan tidak berlebihan.
3. Neo Art Deco
Art Deco kembali hadir dalam versi yang lebih modern di 2026. Neo Art Deco menampilkan bentuk geometris tegas seperti chevron dan lengkungan kipas, dipadukan dengan material chrome atau brass. Gaya ini menghadirkan kesan glamor dan sedikit eksentrik. Cocok untuk mereka yang ingin menghadirkan nuansa mewah di rumah tanpa meninggalkan kesan modern.
Demikian ulasan mengenai prediksi tren fesyen 2026 versi Pinterest, lengkap dengan gaya interior yang juga dinilai bakal booming sepanjang tahun ini. Semoga menginspirasi!
1. Bros sebagai Aksesori
2. Warna Cool Blue yang Futuristik
3. Gaya Extra Celestial
4. Serba Glamour dengan Sentuhan Vintage
5. Warna Khaki dan Earth Tone
6. Lace nan Feminin
7. ‘Poetcore’ dan Gaya Penulis Vintage
8. Estetika Gelap ala ‘Vampir’
Tren Home Decor 2026 Versi Pinterest






Warna-warna natural seperti khaki dan earth tone masih akan terus bertahan di tahun 2026. Pinterest melihat tren fashion bertema outdoor dan petualangan akan semakin digemari oleh Gen Z dan Millennial. Nuansa warna khaki dan gradasinya tersebut dapat diaplikasikan pada celana cargo, jaket utilitas atau jaket gorpcore, kemeja linen, hingga outfit dengan banyak kantong. Selain keren, tren fesyen ala outdoor ini juga fungsional dan cocok digunakan ke mana saja.
Penggunaan lace atau renda brokat diprediksi akan semakin populer di 2026. Tren ini sejalan dengan gaya fesyen coquette dan hyperfeminine yang semakin menjamur sepanjang 2025. Pinterest memprediksi renda tak hanya hadir pada blouse dan dress, tetapi juga diaplikasikan pada jaket, bandana, hingga aksesori kecil seperti phone case. Dipadukan dengan bahan satin, pita, dan warna pastel, tren ini menciptakan tampilan feminin, lembut, dan ‘youthful’.
Poetcore menjadi salah satu tren gaya berpakaian yang menarik perhatian. Terinspirasi dari penampilan penulis klasik, gaya ini identik dengan outfit yang mencerminkan gaya laid back, simpel, tapi tetap berkelas. Beberapa item yang bakal banyak digemari di antaranya adalah turtleneck oversized, blazer vintage, coat warna netral,sepatu loafer, serta tas selempang atau satchel bag.
Pinterest juga mencatat peningkatan pencarian untuk keyword seperti ‘poet aesthetic’, ‘poetcore’, ‘cape outfit’, dan ‘satchel bags aesthetic’. Gaya ini cocok bagi mereka yang ingin tampil dewasa, intelektual, dan tetap stylish dengan nuansa klasik yang elegan.
Tren 2026 juga memberi ruang bagi estetika yang lebih “gelap” untuk digemari banyakaorang. “Dark romantic” dan “vampire beauty” belakangan menjadi keyword yang semakin sering dicari di Pinterest.
Tampilan utama ala vampir ini mencakup kuku hitam pekat, smokey eye yang sedikit berantakan, rambut bergaya gothic romantis, serta sentuhan glossy untuk memberi kesan mewah. Estetika ini menonjolkan sisi misterius namun tetap elegan dan modern.
5. Warna Khaki dan Earth Tone
6. Lace nan Feminin
7. ‘Poetcore’ dan Gaya Penulis Vintage
8. Estetika Gelap ala ‘Vampir’



Selain fesyen, Pinterest juga memprediksi sejumlah gaya desain interior yang bakal booming di sepanjang 2026. Gaya minimalis yang dingin dan kaku disinyalir mulai ditinggalkan, beralih ke berbagai gaya yang lebih hangat dan ‘playful’.
1.Gaya Afrohemian
Pinterest memprediksi gaya Afrohemian akan banyak diminati di 2026. Gaya ini menggabungkan unsur Afrika dengan estetika bohemian yang santai. Beberapa item wajibnya adalah tekstil warna-warni, wall art tradisional, furnitur anyaman rotan, keranjang tangan, serta karpet berbahan serat alami.
2. Retro Fun
Tren dekorasi rumah selanjutnya adalah gaya retro fun yang memadukan gaya vintage ala ’80-an dengan konsep yang lebih modern. Elemen seperti garis-garis tegas, bentuk dekor yang unik, dan warna mencolok akan semakin sering digunakan. Meski terlihat playful, kunci dari gaya ini adalah keseimbangan. Motif yang berani bisa dipadukan dengan palet warna yang lebih tenang agar ruangan tetap terasa nyaman dan tidak berlebihan.
3. Neo Art Deco
Art Deco kembali hadir dalam versi yang lebih modern di 2026. Neo Art Deco menampilkan bentuk geometris tegas seperti chevron dan lengkungan kipas, dipadukan dengan material chrome atau brass. Gaya ini menghadirkan kesan glamor dan sedikit eksentrik. Cocok untuk mereka yang ingin menghadirkan nuansa mewah di rumah tanpa meninggalkan kesan modern.
Demikian ulasan mengenai prediksi tren fesyen 2026 versi Pinterest, lengkap dengan gaya interior yang juga dinilai bakal booming sepanjang tahun ini. Semoga menginspirasi!







