Petugas Damkar Tasikmalaya Panjat Tower demi Evakuasi Sarang Tawon

Posted on

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, mengevakuasi sarang tawon Vespa yang bersarang di atas tower seluler di Desa Tanjungkerta, Kecamatan Pageurageung. Sarang tawon itu menempel di bawah pijakan tower dengan ketinggian sekitar 30 meter.

“Kami menerima laporan dari salah satu penyiar radio bahwa ada sarang tawon di atas tower dengan ketinggian kurang lebih 30 meter. Setelah itu kami langsung merespons,” kata Danru Damkar Kabupaten Tasikmalaya, Aam Gunawan, kepada infoJabar, Kamis pagi (16/10/2025).

Aam menjelaskan, proses evakuasi sempat mengalami kendala karena posisi sarang berada di titik yang cukup sulit dijangkau. Ukuran sarang yang besar dan lokasi yang tinggi membuat petugas harus ekstra hati-hati agar tidak tersengat.

“Petugas Regu 2 melakukan evakuasi dengan baik dan lancar, meskipun cukup menantang karena berada di ketinggian. Tidak ada korban tersengat dalam proses evakuasi ini,” ujarnya.

Sarang tawon Vespa tersebut pertama kali diketahui oleh petugas teknisi yang hendak melakukan perawatan rutin pada tower seluler. Ia tidak berani naik karena khawatir diserang oleh tawon yang dikenal agresif itu.

“Pihak teknisi melapor ke kami karena takut tersengat saat akan memperbaiki tower. Minta tolong ke damkar untuk pemusnahan tawon vespa,” kata Aam.

Dalam operasi tersebut, tim Damkar Kabupaten Tasikmalaya mengerahkan satu unit free jeep untuk membantu proses evakuasi di lokasi yang sulit dijangkau.

Aam juga mengimbau masyarakat agar tidak nekat menurunkan atau memusnahkan sarang tawon sendiri karena sangat berisiko tersengat. Ia menyarankan warga segera menghubungi petugas Damkar apabila menemukan sarang tawon di sekitar permukiman.

“Call Center Damkar Kabupaten Tasikmalaya bisa dihubungi di nomor (0265) 548113 atau 0811-2355-113. Kami siap membantu masyarakat kapan pun dibutuhkan,” tutup Aam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *