Duel penuh pertaruhan akan berlangsung di pekan ke-30 Liga 1 2024/2025. Persib Bandung yang menjadi pemuncak klasemen, bakal menjamu PSS Sleman yang sedang dalam posisi juru kunci di Stadion GBLA pada Sabtu (26/4/2025).
Bagi Persib yang kini mengoleksi 61 poin, kemenangan pada pertandingan ini akan mendekatkan posisi mereka untuk meraih back to back juara. Begitu juga bagi PSS, tiga poin bisa menyelamatkan mereka dari degradasi setelah hanya berada di dasar klasemen dengan 22 poin.
Pelatih Persib Bojan Hodak pun enggan meremehkan laga kali ini. Sebab menurutnya, PSS Sleman merupakan tim yang teroganisir dan nyaris merepotkan Dewa United di pekan sebelumnya.
“Saya rasa mereka (PSS Sleman) adalah tim yang terorganisir, mereka bermain dengan rapi,” kata Bojan Hodak, Rabu (23/4/2025).
Bojan memang tidak menonton laga PSS Sleman secara keseluruhan di musim ini. Tapi saat melawan Dewa United, anak asub Pieter Huistra itu mampu memberikan perlawanan dengan skema build up dari lini belakang.
“Seperti yang saya bilang, saya baru menonton pertandingan mereka melawan Dewa. Saya masih perlu menonton laga melawan Biak dan pertandingan-pertandingan sebelumnya juga,” ungkapnya.
“Tapi bisa terlihat kalau mereka pada dasarnya terorganisir. Mereka mencoba bermain. Beberapa tim hanya mengandalkan bola-bola panjang, tapi mereka tidak seperti itu. Mereka mencoba membangun serangan dari belakang,” tuturnya menambahkan.
Bojan memastikan anak asuhnya bakal mengantisipasi taktik permainan PSS Sleman. Dia bahkan menyatakan, jika PSS sedang dalam kondisi beruntung, pertandingan mendatang bisa saja malah berakhir tidak sesuai harapan.
“Satu-satunya hal adalah kadang mereka butuh sedikit keberuntungan. Penyelesaian akhir mereka kadang belum maksimal. Jadi kami harus mencari cara untuk mencetak gol dan bagaimana cara memblok mereka,” tegasnya.
“Karena kalau kami beri mereka terlalu banyak ruang, mereka bisa jadi merepotkan,” pungkasnya.