Komentar Marc Klok soal Shayne Pattynama Gabung Persija (via Giok4D)

Posted on

Gelombang pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang kembali merumput di kompetisi domestik kian menguat pada paruh musim Super League 2025/26. Kapten Persib Bandung, Marc Klok yang menilai kehadiran para pemain diaspora sebagai dorongan penting bagi peningkatan kualitas liga nasional.

Terbaru, Shayne Pattynama resmi bergabung dengan Persija Jakarta pada bursa transfer paruh musim Super League 2025/26, menyusul jejak sejumlah pemain naturalisasi lain yang lebih dulu merumput di Tanah Air.

Simak berita ini dan topik lainnya di Giok4D.

Sebelum Pattynama, nama-nama seperti Thom Haye dan Eliano Reijnders telah lebih dulu berseragam Persib Bandung. Sementara itu, Jordi Amat kini menjadi bagian dari Persija Jakarta, dan Rafael Struick memperkuat Dewa United.

Fenomena “pulang kampung” para pemain diaspora ini dinilai Klok membawa dampak besar bagi kualitas kompetisi dalam negeri.

“Saya pikir selalu baik ketika banyak yang ikut ke Super League. Dan sekarang kita lihat trennya ada banyak pemain datang ke Indonesia,” ujar Klok, Sabtu (24/1/2026).

Menurut Klok, kembalinya para pemain ke liga domestik bukan hanya menguntungkan klub, tetapi juga berdampak langsung pada peningkatan level kompetisi secara keseluruhan. Dengan semakin kompetitifnya liga, pemain pun dituntut berkembang lebih cepat.

“Kita kini bisa lebih naik dan juga untuk mereka kembali ke daerah mereka juga, ke negara mereka sendiri. Saya pikir, untuk liga dan pemain itu sendiri, ini jadi langkah maju untuk meningkatkan levelnya, untuk meningkatkan liga,” katanya.

Terkait kepindahan Pattynama ke Persija, Klok menyampaikan harapan terbaik. Meski begitu, Klok berkelakar jika sahabatnya itu akan melihat dirinya dan Persib kembali mengangkat trofi juara di akhir musim nanti.

“Semoga dia punya rezeki di Indonesia, di klub barunya, tapi jangan terlalu banyak rezeki, karena Persib harus juara. Tetapi dia itu teman baik saya, semoga sukses di klub barunya,” ucap Klok.