Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, buka suara soal keputusan Ciro Alves memilih tidak melanjutkan karirnya di Persib usai kompetisi Liga 1 2024/2025 berakhir. Bojan menyebut ada tawaran yang jauh menggiurkan dari klub lain kepada Ciro.
“Semua bertanya soal Ciro. Kami ingin dia bertahan. Kami menawarkan dia kontrak satu tahun, tapi dia mendapat tawaran tiga tahun dari klub lain dengan uang yang jauh lebih besar,” ujar Bojan, Rabu (21/5/2025).
Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.
Menurutnya, dalam dunia sepakbola, situasi semacam ini bukan hal baru. Ada klub-klub yang memiliki dana lebih besar dan sanggup memberikan kontrak yang lebih panjang dan bernilai tinggi. Dalam kasus Ciro, Persib tidak berada di posisi yang bisa bersaing secara finansial.
“Kami tidak bisa menahannya. Ini situasi di sepakbola, setiap tahun, beberapa klub memiliki uang dan saya rasa ada tiga klub punya uang lebih banyak dari kami dan kami tidak bisa mencegah pemain untuk pergi,” ungkap Bojan.
Meski akan kehilangan sosok penting di lini depan, Bojan tetap menunjukkan rasa hormat dan kekagumannya terhadap Ciro. Selama dua musim, keduanya menjalin hubungan profesional yang sangat baik di dalam maupun luar lapangan.
“Saya sangat suka Ciro, Ciro bermain dengan fantastis untuk saya selama dua tahun. Saya memiliki relasi yang sangat baik dengannya, keluarganya juga, semua bagus. Jadi saya tidak bisa mengatakan satu pun kata-kata yang buruk padanya,” ujarnya.
Keputusan Ciro, menurut Bojan, adalah bagian dari profesionalisme di sepakbola. Ia memaklumi bahwa pemain juga harus memikirkan masa depan dan kestabilan ekonomi, apalagi dengan kontrak jangka panjang yang ditawarkan klub lain.
“Dia mendapat kontrak yang top, lebih lama, itu juga bagus untuk masa depannya. Tapi untuk ini, kami tidak bisa menahannya. Di manapun seperti ini. Jika ada tim yang datang menawarkan uang lebih banyak maka dia bisa saja pergi,” tutur Bojan.
“Saya juga mungkin begitu. Ini hal yang profesional di sepakbola, kami bekerja untuk uang, kami bekerja untuk bonus. Jadi ini normal,” sambungnya.
Pelatih asal Kroasia itu pun menyadari, kehilangan pemain kunci bukan pertama kali dialami Persib. Musim lalu, Alberto Rodriguez juga memilih hengkang dengan alasan serupa, dan kemudian digantikan oleh Gustavo Franca yang tampil apik.
“Tentunya kami harus menemukan sosok lain, musim lalu ini juga terjadi kepada Alberto. Dia pergi karena ada uang lebih besar dan kontrak lebih panjang, lalu kami mendatangkan Gustavo dan dia bermain dengan sangat bagus. Kami harus mencari seseorang yang baru jika tidak bisa mempertahankan pemain,” tutup Bojan.