Liverpool harus menelan kekalahan menyakitkan saat bertandang ke markas Bournemouth. Gol tuan rumah di info-info akhir membuat The Reds tumbang dengan skor 2-3, hasil yang dinilai manajer Arne Slot sebagai kekalahan yang kejam.
Pertandingan yang digelar di Vitality Stadium, Minggu (25/1/2026) dini hari WIB, berlangsung ketat sejak awal. Bournemouth tampil efektif dan mampu unggul 2-1 di babak pertama melalui gol Evanilson dan Alex Jimenez. Liverpool sempat memperkecil ketertinggalan lewat sundulan Virgil van Dijk.
Memasuki babak kedua, Liverpool meningkatkan intensitas serangan. Upaya tersebut membuahkan hasil setelah Dominik Szoboszlai mencetak gol penyama kedudukan melalui tendangan bebas. Skor imbang 2-2 membuat pertandingan kembali terbuka.
Namun, sebagaimana dilansir dari infoSport, ketika laga tampak akan berakhir seri, Bournemouth justru memastikan kemenangan di masa injury time. Gol Amine Adli mengakhiri perlawanan Liverpool sekaligus memastikan tuan rumah menang 3-2.
“Ini adalah pertandingan yang kejam. Kami kalah setelah bangkit dari ketertinggalan 0-2,” ujar Slot kepada BBC.
Ia menilai timnya hanya kehilangan kendali permainan dalam waktu singkat di babak pertama. “Saya rasa hanya sekitar lima hingga sepuluh menit di babak pertama kami tidak sepenuhnya menguasai permainan. Kami beberapa kali bermain bagus dan mampu menembus pertahanan mereka, tetapi kebobolan dua gol,” katanya.
Slot menegaskan bahwa Liverpool sempat berada di jalur yang tepat setelah memperkecil ketertinggalan. “Jika kami bisa membuat skor menjadi 1-2, kami akan kembali ke permainan. Kami sering berada di posisi yang menjanjikan, dan saya merasa kami akan mencetak gol serta bangkit,” ujarnya.
Ia juga menyoroti faktor kelelahan pemain pada menit-menit akhir pertandingan. “Dalam 10 menit terakhir permainan menjadi lebih terbuka, tetapi saya bisa melihat para pemain kelelahan karena kami hanya memiliki waktu dua hari di antara setiap pertandingan,” kata Slot.
Kekalahan ini membuat Liverpool masih tertahan di peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 37 poin. Posisi The Reds berpotensi terancam karena Manchester United dan Chelsea masih memiliki laga yang akan dimainkan pada pekan yang sama.
Artikel ini sudah tayang di infoSport







