Gempa M 5,6 Guncang Sukabumi, Warga Rasakan Getaran

Posted on

Gempa bumi bermagnitudo 5,6 mengguncang wilayah selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Selasa (22/4/2025) sore. Berdasarkan data BMKG, gempa terjadi pada pukul 17.14 WIB dengan pusat gempa di laut, 174 kilometer tenggara Sukabumi, dan kedalaman 10 kilometer.

Getaran gempa terasa di sejumlah wilayah pesisir selatan Sukabumi. Meski hanya berlangsung beberapa info, guncangan tersebut sempat mengejutkan warga di Kecamatan Simpenan hingga Palabuhanratu.

“Getarnya cuma sebentar, sekitar 2 sampai 3 info. Tapi terasa, seperti ada getaran halus dari bawah tanah,” ujar Ujang (42), warga Citepus, Palabuhanratu, yang saat gempa mengaku sedang duduk di teras rumahn

Rini (36), warga Desa Sangrawayang, Kecamatan Simpenan, juga merasakan hal serupa. “Jendela sempat bergetar pelan. Saya kira awalnya angin, tapi ternyata gempa. Tidak terlalu kuat, tapi cukup terasa,” tuturnya.

Di pusat kota Palabuhanratu, getaran dirasakan ringan dan tak menimbulkan kepanikan. “Kerasa banget pas lagi di dapur, lantai kayak goyang sedikit. Tapi nggak lama, mungkin cuma beberapa info,” ucap Dede (29), warga Kelurahan Palabuhanratu.

BMKG mencatat intensitas gempa mencapai skala III MMI di Nagrak, Sukabumi, Cidolog, dan Cidadap, serta II-III MMI di Bandung. Hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan atau korban akibat gempa tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *